Beberapa Kabar Transfer Di Pekan Keempat Bulan November

Written by bola888. Posted in artikel

Upaya Liverpool mendapatkan Virgil van Dijk dan Sam McQueen dari Southamton kemungkinan besar akan dimanfaatkan Claude Puel untuk menambah kekuatan lini depan tim asuhannya. The Saints dikabarkan siap menawarkan kesempatan pindah dan bermain secara reguler di Liga Primer Inggris bagi penyerang Daniel Sturridge yang musim ini lebih sering duduk di bangku cadangan tim asuhan Jurgen Klopp. Claude Puel dikabarkan tertarik untuk meminjam Sturridge di paruh kedua musim ini dengan opsi pembelian permanen di akhir musim dengan nilai transfer mencapai 25 juta Poundsterling. Posisi Sutrridge di Liverpool saat ini memang cukup sulit; gaya bermain penyerang internasional Inggris tersebut sulit untuk berpadu dengan gaya sepakbola yang diinginkan oleh Klopp. Hanya saja seorang Sturridge akan dibutuhkan oleh Klopp saat Sadio Mane bergabung dengan tim nasional Senegal di turnamen African Nations Cup bulan Januari mendatang. Beberapa Kabar Transfer Di Pekan Keempat Bulan November Manchester United dikabarkan sangat ingin mendapatkan David Alaba dari Bayern Munich dan telah menyiapkan dana hingga 40 juta Poundsterling. Pemain serba bisa asal Austria tersebut dapat dimainkan sebagai bek kiri dan juga fasih menjalankan peran di lini tengah sebagai gelandang bertahan, gelandang serang ataupun dimainkan melebar di sisi lapangan. Aleksandar Dragovic yang merupakan rekan Alaba di tim nasional Austria juga disebut – sebut menarik perhatian Mourinho. Hanya saja pihak Bayer Leverkusen sepertinya akan mematok harga 20 juta Poundsterling untuk pemain tersebut. Nama Virgil van Dijk yang diincar Liverpool dikabarkan juga menarik perhatian Mourinho; pihak Southamton dikabarkan memasang banderol harga 30 juta Poundsterling untuk bek tengah Belanda tersebut. Jika Mourinho sukses merekrut pemain – pemain tersebut; maka ia telah mengeluarkan dana lebih dari 200 juta Poundsterling untuk belanja pemain sejak datang ke Old Trafford. Performa bagus Gelson Martin saat Sporting Lisbon menjamu Real Madrid di Liga Champions Eropa dikabarkan menarik perhatian klub asal ibukota Spanyol tersebut. Pemain 21 tahun tersebut disebut – sebut sebagai penerus Cristiano Ronaldo karena memiliki karakter dan gaya bermain serupa dan telah menarik perhatian beberapa klub besar Eropa. Manchester City dan Chelsea juga disebut – sebut tertarik untuk merekrut Gelson Martins di bursa transfer musim dingin ini atau pada akhir musim nanti. Performa bagus pada pemain Sporting Lisbon sepertinya memang menarik perhatian banyak manajer klub besar Eropa. Vincenzo Montella yang kini menangani AC Milan dikabarkan tertarik untuk merekrut William Carvalho, Gelson Martins dan Sebastian Coates untuk memperkuat skuad AC Milan musim ini. Montella juga menyebut mantan pemain Inter Milan Mateo Kovacic yang kini bermain untuk Real Madrid sebagai pemain yang dapat dijadikan alternatif untuk memperkuat lini tengah AC Milan di paruh kedua Liga Seria A musim ini.

Tags: , ,